Pages

Tuesday, May 11, 2010

Enid Mary Blyton



Enid Mary Blyton merupakan seorang penulis cerita anak ternama abad 20. Enid Mary Blyton lahir di London, Inggris pada 11 Agustus 1897. Enid Mary Blyton menjalani pendidikan formalnya di sekolah asrama kemudian menjalani pelatihan guru di Froebel Institute selama dua tahun.

Pada tahun 1924 Enid Mary Blyton menikah dengan seorang Mayor bernama Hugh Alexander Pollock tetapi kemudian bercerai pada tahun 1942. Dari pernikahannya dengan Hugh Alexander Pollock, Enid Mary Blyton memiliki dua orang anak. Setahun kemudian, pada 1943 Enid Mary Blyton menikah lagi dengan seorang dokter bedah dari London bernama Kenneth Fraser Darrel Waters. Sejak kematian suami keduanya pada tahun 1967, Enid Mary Blyton mulai sakit-sakitan dan akhirnya pada 28 November 1968 Enid Mary Blyton meninggal dunia karena penyakit alzheimer.

Karya pertama Enid Mary Blyton adalah kumpulan puisi yang berjudul "Child Whispers" dan diterbitkan pada tahun 1922. Sejak saat itu hingga akhir hayatnya Enid Mary Blyton telah menulis hampir 700 judul buku dengan berbagai macam karakter dan latar belakang cerita yang berbeda mulai dari cerita anak sekolah hingga dongeng fantasi. Karya-karya Enid Mary Blyton telah tercetak sebanyak hampir 600 juta cetakan. dan telah diterjemahkan ke berbagai bahasa di dunia termasuk bahasa Indonesia. Karya-karya Enid Mary Blyton yang terkenal adalah serial "Lima Sekawan", "Pasukan Mahu Tahu", "Gadis Paling Badung Di Sekolah" dan "Sapta Siaga".

Meskipun karyanya telah terkenal dan sangat populer di seluruh dunia, namun banyak juga karya Enid Mary Blyton yang mengundang kontroversi dan ditolak oleh banyak perpustakaan terkemuka. Mereka yang menolak beranggapan bahwa nilai sastra karya Enid Mary Blyton biasa-biasa saja dan cenderung rasis. Namun demikian, berkat karya-karyanya yang mendunia Enid Mary Blyton masuk ke dalam daftar sepuluh penulis terpopuler dunia sejajar dengan J.K. Rowling, Stephenie Meyer,  Dan Brown, Bernard Cornwell dan Julia Donaldson.

Beberapa karya Enid Mary Blyton yang terkenal :
  • The Adventure Series (1944-1950)
  • The Barney Mystery Series (1949-1959)
  • The Circus Series (1938-1952)
  • The Famous Five (1942-1963) (Lima Sekawan)
  • The Five Find-Outers (1943-61)
  • The Magic Faraway Tree series (1939-1951)
  • Mary Mouse (1942-1964)
  • Malory Towers (1946-1951) (Malory Towers)
  • The Mistletoe Farm series (1948-1950)
  • Naughtiest Girl series (1940-1952)
  • Noddy (1949-63)
  • The Secret Seven (1949-63) (Sapta Siaga)
  • St. Clare's series (1941-43)
  • Wishing Chair series (1937-2000)
Oleh : Shandy Purnama

  Referensi:
- Ensiklopedi Tokoh-Tokoh Wanita (Ready Susanto:2008)
- www.fantasticfiction.co.uk
- www.wikipedia.org
- www.hindustantimes.com

No comments: